Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Madina Desain Pencegahan dan Pengawasan Pemilu Wilayah Perbatasan

Mandailing Natal - Bawaslu Mandailing Natal terus melakukan berbagai upaya pengawasan dan langkah-langkah pencegahan di wilayah perbatasan Kabupaten Mandailing Natal terutama mengantisipasi pemilih dengan data ganda.

Menurut Kordinator Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Mandailing Natal, Bambang Saswanda Harahap, wilayah perbatasan merupakan wilayah yang mendapat perhatian khusus karena tingginya potensi pemilih dengan identitas ganda.

"Mandailing Natal berbatas dengan Provinsi sumatera Utara dan Kabupaten Tapanuli Selatan, ada 5 kecamatan yang berada di wilayah ini, tentu perlu desain pengawasan khusus," ujar Bambang Saswanda saat melakukan supervisi dan penyusunan peta tematik Pemilu di Kantor Panwascam Ranto Baek. Selasa (24/10).

Menurut Bambang Saswanda, masih ditemukan potensi masalah di wilayah perbatasan seperti Ranto Baek yang berbatasan dengan Sumbar, jarak antar TPS Di Wilayah Sumbar dengan Sumut berdekatan dan dapat ditempuh di bawah waktu 1 Jam.

"Kita antisipasi ada pemilih yang menggunakan dua identitas di wilayah ini, sehingga perlu langkah-langkah pencegahan berupa penguatan basis data, kordinasi dan penyusunan langkah-langkah pengawasan yang efektif sesuai dengan peraturan perundangan-undangan," ujar Bambang Saswanda.

Kehadiran supervisi ini dihadiri oleh Ketua dan Anggota Panwascam Ranto Baek, Kepada sekretariat dan staf Panwascam Ranto Baek.

Tag
Berita